khotbah hari ini
hari ini saya gereja sore di salah satu gereja bethel di Malang bersama seorang teman kami berangkat tadi jam stngh 5 kurang 10.karena keadaan yang hujan dan juga macet maka kami sampai di gereja jam 5 . berntung kami hanya kelewatan 1 sesi aja yaitu sesi penyembahan, . ketika kami datang sudah masuk sesi pujian.
aku merasa sangat lepas tadi, benar2 merasa sangat rindu untuk bergerak dan menari bagi Tuhan.
alhasil ketika lagu pujian dinyanyikan saya pun turut melompat dan menari karena sukacita.
saya benar - benar merasakan hadirat Tuhan dan roh kudus yang berapi-api dalam diri saya.
puas memuji kembali penyembahan, saat penyembahan pun saya merasakan hal yang sama.
merasa roh yang ada dalam diri saya seakan-akan melonjak kegirangan dan saya pun merasa freedom. :)
puji Tuhan saya masih bisa merasakan getaran-getaran itu ..
o,ya trs td khotbah nya itu tetang "the power to worship" disini ditekankan akan beberapa hal , yaitu :
1. worship isn't about talent but its all about Jesus
penyembahan yg kita lakukan itu bukan atas dasar talenta atau bakat atau kemampuan yang kita miliki, tapi karena Yesus. ingatlah bahwa semua talenta, bakat dan kemampuan kita itu berasal dr TUhan . jadi jangan sampai kita berpikir karena kita g punya bakat, talenta atau kemampuan maka kita g mau melakukan penyembahan.
2. worship not just when we need His help
penyembahan yang kita lakukan bukan karena kita cm pengen dpt pertolongan dari Tuhan saja, tapi karena memang itu kita lakukan atas dasar kerinduan hati kita untuk sll dekat dan intim dengan Tuhan. betapa sakit hati nya Tuhan kalau kita melakukan penyembahan hanya karena kita butuh maunya TUhan aja. kita sebagai manusia aja sebel kan kalo ada orang atau temen yang datang ke kita hanya karena lagi butuh aja,. nah TUhan jg sama guys.
3. worship cant be separated from praying
penyembahan gg bisa dipisahkan dengan doa. karena tanpa doa kita gg akan bisa merasakan penyembahan yang sesungguhnya itu seperti apa.. dapat kita bayangkan kan kalau ada orang yang menyembah aja tapi gg berdoa,, lah terus pas penyembahan tuh dia ngapain ajaaa..
4. penyembahan dan doa yang benar akan mendatangkan mukjizat yang besar
ketika kita melakukan penyembahan dan doa dengan benar maka apa yang kita minta dalam nama TUhan Yesus itu akan diberikan pada kita.
eits,, tapi apa yang diberikan pada kita gg sembarangan ngasih loh.
kita sendiri tau kan kalau Tuhan yang kita sembah adalah Tuhan yang selalu ngasih terbaik buat kita.
nah selalu diberikan pd kita ini adalah yang terbaik teman-teman meski kadang kita meenolak, kita berpikir loh Tuhan bukan ini yang aku minta atau mau..
tapi tetaplah bersyukur dan sll ingat juga tanamkan bahwa itu adalah yang terbaik.
dan ini adalah bagian yang paling mengena ...
ketika dibilang bgini.
" seorang pemimpin apabila dia hidup dengan benar, menjalankan pemerintahan nya dengan benar dan berdoa dengan benar maka negara nya akan makmur akan sejahtera."
" apabila seorang pemimpin tidak hidup dengan benar , maka negaranya tidak akan hidup dengan makmur dan sejahtera."
aku jd teringat dengan apa kata-kata bang david tobing salah seorang pembicara ketika pembekalan untuk campreg tahun lalu. dia berkata demikian
" ketika kehidupan mu baik itu pribadi atau dengan komunal di sekelilingmu bermasalah, maka masalah nya ada dalan dirimu. karena kamu tidak hidup benar dan kamu tidak berdoa untuk dirimu dan sekelilingmu."
hampir sama kan kawan, kita ini adalah pemimpin bagi diri kita sendiri. sama dengan kata2 pak pendeta diatas dan sama dengan apa kata bang david tobing, semuanya kembali lagi ke diri kita.
pilihan ada di tangan kita kawan, kita memilih untk hidup benar dengan Tuhan atau malah hidup seenaknya...
selamat hari mnggu Tuhan Yesus memberkati :)
0 komentar: