selamat pagi jakarta
selamat pagi jakarta..
ini adalah hari ketiga saya berada di ibu kota tercinta..
ibu kota yang notabene selalu ramai akan lalu lintas dan perilaku kehidupan sehari-hari warganya.
dan kali ini saya sangat semangat juga antusias sekali untuk menulis, sebab koneksi nya sangat cepat boo.
gak kaya di malang yang gak pagi gak siang gak sore gak malam harus sedikit menarik urat dan menahan amarah karena harus menunggu lamaa...
oke disini saya mau cerita tentang perjalanan saya ketika mau ke rumah seseorang di daerah tangerang.
seperti yang sudah kita tau jarak antara tangerang dan jakarta lumayan jauh apalagi kalau naik motor its mean we cannot use jalan tol ya kann..
dan juga kita harus bertarung dengan asap-asap knalpot truk truk besar yang sudah sangat sangat jelas akan membuat muka kmita hitam legam karena debu asapnya.
sepanjang perjalanan saya mengamati sekeliling apakah ada hal yang berubah dalam teks ini berubah ke arah yang lebih baik yaa..
tapi ternyata tidak ada perubahan berarti yang saya temukan hanya lah keadaan yang semakin semrawut dan tidak karuan.
sedih rasanya ketika melihat ibu kota yang harusnya dapat menjadi cerminan dari negaranya malah rusak seperti ini.
kenapa hanya daerah-daerah yang mempunyai potensi wisata saja yang diurus kebersihan dan keindahannya, sedangkan daerah yang tidak memiliki potensi wisata didiamkan begitu saja,.
mana semua janji-janji para pemimpin ketika pilkada dan pemilu, yang berjanji akan memperbaiki keadaan tiap-tiap kota yang dibinanya..
sedih rasanya ketika juga harus melihat bahwa masyarakatnya tidak memiliki hasrat untuk menjaga lingkungannya, hanya orang-orang tertentu saja yang masih mau menjaga dan memperhatikan keasrian dan kenyamanan lingkungan.
apakah sudah sebegitu jauhnya degradasi moral dan kesadaran untuk menjaga keseimbangan ekosistem lingkungan?
apakah kita juga menjadi sama dengan para petinggi kita? yang semuanya saling lempar tanggung jawab untuk menjalankan tugasnya??
apakah kita sudah hampir tidak bisa mendengar suara hati nurani kita lagi?
entahlah, aku tidak bisa menyalahkan siapapun yang jelas ini adalah tanggung jawab kita semua..
aku , kamu , dan kalian..
ya kita semua,, ini bumi kita, ini tempat tinggal kita.. :D
0 komentar: