C.I.N.T.A

00.55 Memelisa 0 Comments

Saya percaya bahwa setiap dari kita memiliki kriteria ketika memilih pasangan. Berbagai macam kriteria mulai kita buat,standarkan dan dibakukan. Saya juga begitu dulu, namun kemudian kriteria hanyalah kriteria. Saya bertumbuh dan saya lupa. Seiring perjalanan dari sekian banyak kriteria hanya beberapa yang tinggal, bagi saya ini adalah hal pokok. Karena saya sadar bahwa cinta tidak tergantung kepada kriteria tersebut, cinta adalah bagaimana ia menemukan kita, dan tidak peduli kepada siapa kita jatuh.

Saya percaya bahwa jauh-jauh hari sebelum ini, saya sudah pernah melihat cinta. Saya diberikan kesempatan untuk melihat cinta tetapi belum dipertemukan. Bertahun-tahun setelahnya saya dipersiapkan untuk boleh dipertemukan dengan cinta. Proses persiapan inilah yang kemudian membuat saya semakin percaya bahwa Tuhan dan alam semesta tidak pernah salah mempertemukan kita dengan cinta. Mereka mempertemukan, memberikan ruang untuk proses persiapan dan mempertemukan kembali ketika memang dua insan tersebut memang sudah  benar-benar siap.


Yakinlah bahwa kita tidak pernah jatuh cinta dengan orang yang salah. Dan jangan pernah menganggap remeh perjumpaan-perjumpaan sekalipun itu hanya sekali dua kali. Jangan juga menganggap remeh mengenai proses persiapan karena pada masa itulah kamu akan banyak belajar bagaimana bersikap saat akhirnya dipertemukan kembali kepada satu masa untuk bersama.

Cinta tidak dapat dipaksakan sebelum waktunya. Maka dari itu jadilah tenang dan tetap percaya kepada Sang Empunya Kehidupan bahwa Ia telah memilihkan satu cinta untukmu. Tetap setia tetap berharap.

Hidup memiliki keajaiban-keajaiban kecil di setiap detiknya. Jangan sampai terlewatkan.

Dan ketika kamu sudah menemukan cintamu itu, hidupi dan sayangi dengan sungguh-sungguh. !

0 komentar: